Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diperiksa polisi terkait kerumunan massa di kediaman Habib Rizieq Shihab, pemeriksaan dilakukan pada Selasa (17/11).
Disela-sela pemeriksaan tersebut, saat memasuki waktu shalat magrib, Gubernur Anies bersama beberapa rekan melaksanakan shalat berjamaah. Foto shalat itu kini beredar.
Foto tersebut diunggah di akun Facebook milik Khairuddin Safri. Dalam caption video tersebut dituliskan "Imam Sholat Magrib tadi Membaca surat Al-Insyirah".
"Menurut kawan yang bersama beliau, Makmum di belakang tak kuasa menahan haru saat ayat di bacakan. Maka sesungguhnya beserta kesulitan ada kemudahan, Semoga Allah Selalu Menjaga pak Gubernur yang saat ini sedang menjadi Sorotan Media dan banyak pihak," tulis Khairuddin, Rabu (18/11/2020).
Dalam tweet tersebut mayoritas mengunggah foto saat Gubernur Anies menjadi Iman Shalat Magrib dengan bacaan Surat Al-Insyirah. Surat yang terdiri dari delapan ayat tersebut memiliki arti melapangkan.
"Sabar dan Sholat....didalam kesabaran dan penyerahan diri kpd Allah...manusia akan mendapatkan segalanya dari Allah..hati2 para pembuat makar krn yg dilawan bukan lagi manusia tapi Sang Pemilik Alam Semesta #AniesForPresidenRI2024," tulis warganet dengan akun @budiskf.
"Tak kan terjadi apa pun, bila Allah SWT tdk berkehendak. Dunia hanya permainan dan senda gurau. Semoga Allah SWT selalu menjaga pemimpin yg amanah. Aamiiin. #AniesForPresidenRI2024," sambung warganet lainnya dengan akun @riakasim.